Photo ini diambil di ruang seminar fisip UGM tahun 2007 yang tentunya sekarang sudah berubah. Ini merupakan moment setelah kami mengadakan workshop tentang manajemen pelayanan klien yang ditujukan secara umum dan untuk kami sendiri secara internal, dengan menghadirkan pembicara dari Jakarta. Aku lupa siapa yang mengabadikan moment ini, namun berkat acara ini, aku banyak belajar dan mendapat gambaran tentang dunia kerja secara lebih fokus dan berkat acara ini yang mengambil konsentrasi management pelayanan klien di semester akhir banyak yang bisa hadir.
Photo ini diambil pada tengah malam di boulevard UGM dengan bantuan kamera pocket digital dan tripod. Mereka adalah temen-teman kelompok tugas mata kuliah produksi iklan TV. Aku mengenal mereka cukup baik, apalagi mereka adalah orang-orang dengan ide-ide dan desain yang kreatif. Aku banyak belajar dari mereka baik itu tentang kuliah maupun tentang hidup merantau. Waktu itu kami lagi cari ide untuk tugas kuliah akhirnya pun kami malah nongkrong di beberapa tempat dan malah berfoto-foto sampai tengah malam.
Photo ini diambil beberapa hari setalah aku wisuda di Jogja dan diabadikan pada malam hari pakai kamera pocket digital dengan bantuan tripod mini sekitar bulan agustus 2008 di salah satu resto gubuk di daerah belakang Ambarukmo Jogja. Mereka adalah beberapa teman sekolah di Lampung, yang juga merantu di Jawa untuk kuliah dan bekerja. Dulu waktu masih kuliah di Jogja, biasanya kalau lagi kangen kampung halaman aku bertemu dengan rekan-rekan sesama perantauan yang memang aku kenal dengan baik dan mereka beberapa diantaranya yang intensitasnya cukup sering. Moment ini pun mungkin salah satu moment kumpul-kumpul terakhir di Jogja dengan mereka, karena setelah itu aku pindah ke Solo, dan mereka lulus serta mencapai impian mereka masing-masing. Semoga silaturahmi kami bisa tetap terjaga.
Photo ini diabadikan oleh fotografer yang menangani album kelulusan waktu masih SMA di halaman bagian dalam SMA Negeri 1 Metro. Ini merupakan foto keluarga Kelas 3 IPS 2 (kalau gak salah inget, hehehe) di tahun 2005. Kebanyakan foto-foto ku waktu SMA masih menggunakan kamera manual sehingga jarang memiliki file versi digitalnya, kecuali yang sempet di scan. Semoga semua sukses disana :)
Photo ini diambil waktu lebaran tahun 2008 di depan rumah seorang teman yang sudah lama tidak bertemu di Metro. Biasanya tiap musim lebaran kami yang merupakan alumni SMP 1 Metro, melakukan acara silataruhmi atau sekedar ketemu dan ngobrol. Sebagian besar orang-orang di photo ini mengenalku cukup dekat, semenjak SMP sampe kuliah. Meskipun jarang bertemu tapi kami tetap menjaga komunikasi hingga sekarang apalagi profesi dan tempat tinggal kami yang kini berbeda dan berjauhan.